Bisa dibayangkan apabila data yang dibuat dalam jumlah rangkap berapa kertas yang terbuang.Kemudian data-data yang sudah diketik tersebut disimpan pada sebuah file dan pada pada file tersebut terdapat lagi banyak berkas-berkas yang dibuat sebelumnya .Apabila ingin mencari satu data maka harus membongkar satu per satu berkas-berkas yang ada pada file tersebut tentunya waktu yang dibutuhkan pun cukup lama untuk mencari data tersebut. Kemudian pada perusahaan yang bergerak di bidang keuangan(finance) atau bisnis(e-commerce) sebelum zaman komputerisasi semua perhitungan keuangan dilakukan secara manual dan yang menghitungnya pun bisa lebih dari satu orang untuk memastikan bahwa perhitungan orang sebelumnya sudah tepat. Sehingga menyebabkan kurangnya efisiensi waktu, tenaga dan sumber daya manusia.
Akan tetapi semua cara manual yang boros waktu, tenaga dan sumber daya manusia itu berubah signifikan setelah zaman komputerisasi. Semua hal bisa dilakukan dengan serba cepat dan instant. Pada saat ini Seluruh Instansi baik negeri maupun swasta yang sudah menggunakan computer benar-benar terbantu baik dalam proses pengolahan kata maupun angka. Mengetik surat tidak perlu memulai dari awal akan tetapi cukup mengedit data yang sudah ada kemudian untuk membuat dalam jumlah rangkap cukup di copy saja. Apabila terjadi kesalahan dalam mengetik tinggal menekan tombol delete atau backspace. Sehingga kertas tidak terbuang percuma apabila terjadi kesalahan dalam pengetikan karena sebelum di cetak data masih di tampilkan pada monitor. Jadi pada hal ini fungsi computer adalah untuk investasi penghematan biaya kertas.Kemudian untuk perusahaan yang bergerak di bidang keuangan(finance), bisnis(e-commerce) semua transaksi bisa dilakukan dengan sangat praktis dan efisien. Contohnya pada perusahaan keuangan seperti bank untuk memudahkan nasabahnya untuk melakukan transaksi maka dibuatkanlah ATM dan kartu ATM yang di dalamnya terdapat id nasabah dan nomor rekening. Jadi selama id dan nomor rekening nasabah tersebut aktif dan berisi sejumlah uang maka nasabah tersebut dapat melakukan pengambilan uang dan transaksi pembayaran hanya menggunakan kartu ATM tanpa harus menggunakan uang cash.
Jadi proses transaksi pun menjadi sangat efisien dan tidak perlu lagi menunggu uang kembalian pada saat berbelanja. Kemudian untuk perusahaan bisnis(e-commerce) proses jual belinya pun sangat mudah, cepat dan fleksibel. Sebagian besar perusahaan bisnis sudah membuat sebuah sistem informasi yang di dalamnya terdapat jenis-jenis barang yang dijual pada perusahaan beserta harga, stok dan ongkos kirimnya jadi kita sebagai pengguna sekaligus pembeli tinggal mengakses sistem perusahaan tersebut, bila ingin membeli tinggal klik saja kemudaian kita transfer sejumlah uang beserta ongkos kirim maka barang yang kita beli akan dikirimkan ke alamat kita tanpa kita harus pergi langsung ke tempat tersebut sehingga cukup menghemat biaya Bahan Bakar untuk kendaraan. Jadi Komputer Merupakan Sebuah Investasi yang tidak terlihat tetapi sangat besar pengaruhnya untuk penghematan waktu, tenaga, Sumber Daya Manusia dan biaya. Tetapi akan sangat terasa jika kita membandingkannya dengan zaman sebelum komputerisasi.
ARTIKEL TERKAIT:
3 komentar:
Hallo Sob, saya dari Semar Bingung's Weblog. Salam kenal dan terimakasih karena telah berkenan mengunjungi blog saya.
sma2 bro
Cuma Post
Posting Komentar